APARATUR DESA YAYASAN MENANDATANGI PAKTA INTEGRITAS
Pada hari kamis tanggal 01 Desember 2022, Pemerintah Desa Yayasan melaksanakan "Penandatangan Pakta Integritas Aparatur Desa" bertempat di kantor Desa, jam 08.30 WIT - Selesai. dalam kegiatan ini di hadiri oleh Kepala Desa, Ketua dan anggota BPD, ketua-ketua RT, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan tokoh agama serta aparatur Desa.
kegiatan ini dimulai dari Arahan Bapak Rasdi Dano Mas'ud, S.Pd.I (Kepala Desa Yayasan ( yang menyampaikan terkait perlunya disiplin para Aparatur Desa dalam melaksanakan aktifitas sesuai tupoksi kerja masing-masing. Pak Kades juga berharap tujuan dari penandatangan pakta integritas ini adalah memperkuat komitmen bersama untuk membangun Desa, mempererat hubungan yang harmonis antar Aparatur Desa dalam mewujudkan Pemerintah Desa yang maju, mandiri dan bermartabat.
selain itu Aco Dg. Mangaseng (Ketua BPD) juga menyampaikan bahwan BPD Desa Yayasan selalu memberikan dukungan dan support terhadap program kerja Pemerintahan Desa serta menjalankan fungsi pengawasan sesuai dengan aturan yang berlaku.
sebagaimana diketahui bahwa kegiatan Pendantangan Pakta Integritas merupakan penyampaian pernyataan komitmen dan kesiapan individu setiap Aparatur Desa yang diberi amanah sesuai tupoksi jabatan masing-masing untuk selalu mematuhi dan menjalankan setiap point dalm Pakta Integritas. terutama menjaga citra dan kredibilitas lembaga tempat bertugas dengan pelaksanaan kerja yang jujur, trasnparansi, dan akuntabel dan bersikap loyal terhadap Kepala Desa sebagai pimpinan dan menjadi petunjuk kebijakan normatif.